Minggu, 28 Februari 2016

Cara & Trik Internet Gratis Tanpa Pulsa Semua Operator di Android

Pada postingan kali ini Drio AC, Dokter Android akan kembali memberikan postingan terbarunya yaitu sebuah tips dan trik unik yang mungkin bisa bermanfaat untuk sobat sekalian yaitu tentang cara dan trik internetan gratis tanpa pulsa untuk semua operator Android, seperti apa caranya, mari kita simak yuk bareng bareng.

Cara & Trik Internet Gratis Tanpa Pulsa Semua Operator di Android - dokter android
Cara & Trik Internet Gratis Tanpa Pulsa Semua Operator di Android
Gratis, ya siapa yang gak mau gratis?, sebuah kata yang penuh dengan makna positif didalamnya membuat sebagian atau beberapa orang selalu memburu kata kata ini, sama pada pembahasan kita kali ini, sebenarnya tips dan cara ini tidak sepenuhnya full gratis, hanya sekedar tips dan tutorial singkat, tapi mungkin bisa membantu sobat semua.

Menggunakan VPN ( Virtual Private Network )

Bagi beberapa sobat yang sering memburu internetan gratis pasti tidak asing dengan yang satu yaitu VPN yang kepanjangannya adalah Virtual Private Network, singkatnya VPN ini merupakan sebuah jaringan khusus jadi secara fungsi biasanya vpn ini berguna untuk kerahasiaan pengguna internet dalam melakukan sesuatu, VPN menggunakan system penarikan dan pengiriman data. Artinya sobat memerlukan jaringan yang nantinya akan dikirim dan ditukar dengan jaringan VPN, jadi identitas user dalam berinternet sobat aman dan bahkan tidak terdeteksi lokasinya.

Saat ini sudah tersedia berbagai macam jaringan VPN yang bisa sobat temukan baik di macam macam situs internet maupun aplikasi Android, akan tetapi kali ini kita akan mengulas versi aplikasi Androidnya.

1. Vortex VPN
Virtual Private Network yang satu ini lumayan banyak digunakan, tampilannya yang simple mungkin menjadi daya tarik tersendiri bagi sebagian pengguna, server yang tersedia diantaranya adalah Irlandia, USA, Singapura, Brazil, Australia dan switchland.

2. Tigers VPN
Aplikasi yang satu ini juga cukup digemari para pengguna Android dan tentunya gratis dan bisa sobat download di Playstore, salah satu kelebihan aplikasi yang menyediakan VPN ini diantaranya adalah Tigers VPN menyediakan kuota gratis 100 Megabyte tanpa harus mendaftar.

3. Troid VPN
Aplikasi ini juga tidak kalah dengan Aplikasi VPN lainnya, salah satu keunggulannya adalah pemberian kuota harian yang cukup besar sekitar 40 MB sampai 1 GB sebuah angka yang cukup besar tentunya.

4. Psiphon VPN
Psiphone cukup populer diantara VPN lainnya, kemudahan dalam mengaktifkannya serta akses gratisnya menjadi salah satu daya tarik para pengguna dalam menggunakan VPN yang satu ini dibanding yang lainnya dan tentunya ini merupakan VPN yang paling recomended.

Cukup sekian postingan dari Drio AC, Dokter Android semoga dapat membantu teman, kawan dan sobat sekalian tentunya dalam mencari yang gratisan, jangan lupa untuk tetap terus bersama kami blog ini, sampai jumpa dipostingan berikutnya.


EmoticonEmoticon